IPeKB Serahkan Bantuan Penanganan Covid-19 Kepada Gugus Tugas

Penyerahan bantuan dari Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana Indonesia (IPeKB) Cabang Kabupaten Grobogan yang disampaikan oleh Ketum DPC IPeKB Kabupaten Grobogan, Sudarto, SE dan diterima oleh Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penangan Covid 19 Kabupaten Grobogan Endang Sulistyaningsih, ST, MT disaksikan oleh Kepala DP3AKB Kabupaten Grobogan Indartiningsih, S.Sos, MM dan Sekretaris DP3AKB Kabupaten Grobogan, Drs. Suparjo, MH serta jajaran Pengurus DPC IPeKB Kabupaten Grobogan pada tanggal 20 April 2020 di Kantor BPBD Kabupaten Grobogan.

Bantuan yang diberikan berupa Vitamin, Suplemen, Masker bedah, masker N95, Kacamata goggles, susu, hand sanitizer dan baju APD. Bantuan ini dikhusukan untuk tenaga medis yang merupakan garda terdepan dan paling beresiko terpapar virus Covid 19. (Nur Kholis)

Ikuti Kami

Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Kabupaten Grobogan

Kontak Kami

Copyright 2021 DP3AKB Kabupaten Grobogan © All Rights Reserved


Deprecated: Directive 'allow_url_include' is deprecated in Unknown on line 0